October 4, 2024

Jelang Pemilu, Danyonmarhanlan V Ingatkan Prajuritnya Tetap Menjaga Netralitas

Pena7.com, Surabaya – Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Endrawan Rahmania, M.Tr. Hanla memeriksa kesiapan prajurit petarung Yonmarhanlan V Surabaya dalam rangka pengamanan Pemilu 2019 di gedung Indoorsport Koarmada II Ujung Surabaya. Senin (15/4/2019).

Dalam arahannya, Danyonmarhanlan V mengatakan, prajurit petarung Yonmarhanlan V agar tetap menjaga netralitasnya sebagai prajurit sapta marga serta tidak mudah terkontaminasi oleh pihak manapun.

“Saya tekankan seluruh prajurit agar menjaga netralitas kalian sebagai prajurit TNI dalam mengawal pelaksanaan Pileg dan Pilpres 2019 dibumi NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia), serta turut serta mengajak masyarakat untuk ikut memilih calon pemimpin negara dan wakil rakyat sesuai pilihannya masing-masing demi menyukseskan pesta demokrasi yang menjadi hajatan rakyat lima tahunan,” kata Danyon.

Danyonmarhanlan V juga menginstruksikan kepada seluruh prajurit, agar selama pentahapan Pemilu tetap melaksanakan tugasnya dalam mengamankan objek vital yang menjadi tanggung jawabnya.

Pasukan Pengamanan Pemilu 2019 disiagakan untuk wilayah Jawa Timur dari Koarmada II sebanyak 497 prajurit terdiri dari Koarmada II, Mako Lantamal V, dan Yonmarhanlan V.

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *