Kunjungan Asops Danpasmar-3 di Yonmarhanlan X Jayapura
Pena7.com – Dalam rangka Mengecek kesiapan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) X Jayapura Komandan Pasmar-3 Mengutus Asops Danpasmar-3 Koloner marinir Rudi Harto Marpaung Dan Paban Ops Pasmar-3 Mayor marinir Dodi Hairuddin untuk melaksanakan Uji Petik dan meninjau langsung kegiatan Personil Yonmarhanlan X Jayapura pada tgl 24 s.d 27 April 2019.
Mayor Marinir Rian Malfi M.Tr.Opsla Selaku Komadan Yonmarhanlan X Jayapura merasa Bangga dan Berterimakasih karena Sudah di perhatikan oleh Danpasmar-3 yang berada di Sorong Selaku induk Pasukan Marinir di Papua karena Yonmarhanlan X secara Administrasi di Bawah naungan Pasmar-3 Sorong dan secara Operasinal di bawah naungan Lantamal X Jayapura.
Asops Danpasmar-3 merasa bangga menpunyai Personil yang selalu semangat meskipun berada di ujung timur Indonesia Asops Danpasmar-3 meninjau langsung giat Personel Yonmarhanlan X Selama berada di Jayapura mulai dari mengambil Apel Organik Yonmarhanlan X, Latihan Menembak Pistol Oleh seluruh Perwira Yonmarhanlan X, Renang Laut dengan Jarak tempuh-+ 1km yang dilaksanakan Seluruh Personil Yonmarhanlan X dan hari terahir giat Pelaksanaan Couss Cauntry (CC) dengan Jarak tempuh -+ 8 Km yang dilaksanakan seluruh Personil Yonmarhanlan X Jayapura.
Asops Danpasmar-3 memberikan Reward kepada Tim Couss Country (CC) Personel Yonmarhanlan X yang mendapatkan Poin tertinggi, dan menyempatkan diri untuk Melaksanakan Makan Siang Bersama seluruh Personil Yonmarhanlan X serta berkunjung ke Posal Skow Sae dimana Personil Yonmarhanlan X melaksanakan tugas di Posal Skow Sae.
Hari terakhir, Asops Danpasmar-3 kunjungi tempat wisata Tugu Mac Arthur yang terletak di Rindam XVII/CEN Sentani Kabupaten Jayapura.
“Terima kasih atas sambutan dan kinerja kalian Asah terus kemampuan para prajurit di Yonmarhanlan X Saya bangga mempunyai prajurit seperti kalian Semangat, terus dan pantang menyerah Saya akan Laporkan Ke Komandan Pasmar-3 apa yang telah Saya liat selama berkunjung di Yonmarhanlan X Jayapura,” Pungkas Asops Danpasmar-3 di akhir kegiatan tersebut.