Jurnalmetropol.com, Tangerang – Kodim 0506/Tangerang menggelar upacara gabungan kenaikan pangkat dan wisuda purnawira prajurit di halaman Makodim, pada Rabu (9/4/2025).
Sebanyak 31 personel menerima kenaikan pangkat, sementara sejumlah prajurit lainnya resmi dilepas dari tugas aktif sebagai bentuk penghormatan atas pengabdiannya.
Upacara dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0506/Tangerang, Kolonel Inf Ary Sutrisno, S.IP., yang bertindak sebagai inspektur upacara.
Hadir dalam kesempatan itu, Letkol Arm. Laode Irwan Halim, S.IP., M.Tr. Han. Kasdim 0506/Tgr, Ny. Fitriah Ary Sutrisno Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XX Koorcab Rem 052 PD JAYA, Para Perwira Staf Kodim 0506/Tgr, Para Danramil Kodim 0506/Tgr, Personil dan PNS kodim 0506/Tgr serta Para Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XX Koorcab Rem 052 PD JAYA.
Dalam amanatnya, Dandim Ary Sutrisno menyampaikan apresiasi dan selamat kepada seluruh prajurit yang naik pangkat.
Ia menegaskan bahwa kenaikan pangkat merupakan bentuk penghargaan negara atas dedikasi, loyalitas, dan kinerja yang memenuhi standar ketentuan organisasi militer.
“Syukuri anugerah ini dengan peningkatan kualitas kerja dan semangat pengabdian secara tulus,”ujarnya di hadapan ratusan peserta upacara.
Ia juga menyebut bahwa dalam dinamika organisasi militer modern, pembinaan karier prajurit dirancang untuk menjawab tantangan yang terus berkembang.
Dari total 31 personel yang mendapat kenaikan pangkat, 27 di antaranya melalui mekanisme reguler dan empat lainnya memperoleh kenaikan karena penghargaan atas pengabdian. Dandim juga berharap momentum ini menjadi pemicu etos kerja baru bagi seluruh anggota.
Pada kesempatan yang sama, Kodim 0506/Tangerang juga melepas sejumlah prajurit yang memasuki masa purnawira.
Dalam sambutannya, Dandim Ary mengungkapkan rasa hormat dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para wisudawan purnawira yang telah menuntaskan tugas dengan penuh dedikasi dan tanpa cela.
“Keberhasilan menyelesaikan tugas sebagai prajurit dengan baik adalah anugerah luar biasa. Semoga segala pengalaman selama berdinas dapat menjadi bekal dan manfaat bagi masyarakat,”ungkapnya.
Menutup rangkaian upacara, Kolonel Ary juga menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 H kepada seluruh anggota Kodim. Ia mengajak seluruh personel menjadikan bulan Syawal sebagai momentum untuk meningkatkan kualitas diri dan meninggalkan kebiasaan yang tidak produktif.
Upacara yang dihadiri sekitar 150 orang ini berlangsung khidmat dan penuh makna. Kegiatan ditutup pada pukul 08.30 WIB dengan sesi pemberian ucapan selamat dan pelepasan secara simbolis kepada personel yang purnawira.
(Pendim 0506/Tgr/ Kamal)