Semangat Baru! Kolinlamil Gelar Upacara Kenaikan Pangkat

MARITIM, MILITER189 Views

Jurnalmetropol.com, Jakarta — Suasana penuh semangat dan haru mewarnai Markas Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) di Tanjung Priok, saat prajurit dari golongan Perwira, Bintara dan Tamtama jajaran Kolinlamil dan Satlinlamil 1, 2 dan 3 resmi menerima kenaikan pangkat dalam sebuah upacara militer yang khidmat.

Di balik barisan yang tegap dan seragam yang rapi, tersimpan kisah perjuangan panjang. Bagi para prajurit, kenaikan pangkat bukan sekedar seremoni atau tambahan garis di pundak, ini adalah pengakuan atas dedikasi, loyalitas, dan kerja keras yang tidak pernah kenal lelah.

Pada kesempatan tersebut, Panglima Kolinlamil, Laksda TNI Hudiarto Krisno Utomo, PSC(j) M.A., M.M.S., CHRMP., menyampaikan apresiasi dan pesan penting kepada seluruh prajurit yang naik pangkat.

“Kenaikan pangkat bukan hanya penghargaan atas prestasi dan dedikasi, tetapi juga amanah yang membawa tanggung jawab lebih besar. Jadikan ini motivasi untuk terus meningkatkan moral, mental dan profesional prajurit kepada TNI AL, bangsa, dan negara,”ujar Panglima Kolinlamil.

Dengan semangat baru dan pangkat baru, para prajurit Kolinlamil diharapkan semakin solid dalam mendukung tugas-tugas TNI AL menjaga kedaulatan maritim Indonesia. Laut bukan sekedar medan tugas tapi ladang kehormatan, dan hari ini Selasa (8/4) para penjaga kehormatan itu telah resmi melangkah ke babak baru pengabdian.

(Dispen Kolinlamil/red)

#tniprima, #kasal, #tniangkatanlaut, #jalesvevajayamahe, #indonesiannavy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *