Jaga Kesiapsiagaan, Prajurit Seskoal Gelar Latihan PHH

Jurnalmetropol.com, Jaksel – Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kesiapsiagaan, Prajurit Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Seskoal) melaksanakan latihan Penanggulangan Huru-Hara (PHH) di Gerbang Penjagaan Pos 1 Seskoal, Cipulir, Jakarta Selatan, Kamis (10/4/2025).

Kegiatan tersebut diawali dengan pelaksanaan apel pagi di halaman Gelanggang Olah Raga (GOR) M. Romli Seskoal.

Usai apel pagi, Prajurit yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) PHH Seskoal mulai mengenakan kelengkapan dan bersiap melaksanakan latihan. Latihan PHH dibagi menjadi dua materi latihan yaitu teori dan praktek.

Materi teori yang diberikan dengan maksud dan tujuan dibentuknya PHH, cara menangani massa baik yang kooperatif maupun anarkis dan cara membentuk formasi PHH.

Dengan dasar teori yang sudah diberikan tersebut, pasukan PHH Seskoal mulai melaksanakan praktek latihan dengan membentuk formasi PHH. Dengan tetap membentuk formasi, sikap yang tegas dan suara yang lantang, pasukan PHH Seskoal mulai bergerak maju menuju gerbang Penjagaan Pos 1 Seskoal.

Latihan PHH ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan kepada Prajurit Seskoal dalam menangani dan mengambil langkah tepat apa bila terjadi huru-hara di sekitar Markas Seskoal dan sekitarnya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *