July 26, 2024

Peserta Didik Yayasan TK Hang Tuah Lanal Dabo Singkep Dikenalkan Kemaritiman Lewat Joy Sailing

Pena7.com, Dabo Singkep — Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Dabo Singkep mengajak 62 Peserta Didik Yayasan TK. Hang Tuah untuk mengenal lebih dekat tentang kemaritiman melalui pelayaran gembira atau Joy Sailling selama kurang lebih dua jam di Perairan Kabupaten Lingga, Rabu (10/4).

Komandan Lanal Dabo Singkep Letkol Laut (P) Arif Rahman, S.T., M.Tr.Hanla., menyampaikan bahwa program kebaharian tersebut merupakan salah satu agenda pembinaan Potensi Maritim (Potmar) di wilayah kerja Lanal Dabo Singkep.

“Program tahunan bagi Peserta Didik TK. Hang Tuah Dabo Singkep ini sebagai pendidikan usia dini sekaligus upaya pengenalan kemaritiman dan menumbuhkan cinta bahari kepada anak didik,” ungkap Komandan Lanal Dabo Singkep yang juga sekaligus sebagai Pembina Yayasan TK. Hang Tuah Dabo Singkep saat mendampingi peserta Joy Sailling di Pelabuhan Jagoh, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau.

“Program Joy Sailing sendiri mendapat apresisasi dari berbagai pihak sehingga perlu ditingkatkan lagi dari tahun ke tahun,”paparnya.

Ditempat yang sama, Ketua Yayasan Hang Tuah Perwakilan Dabo Singkep Lettu Laut (T) Priya Anggara berharap kedepannya agar kegiatan pelayaran gembira tersebut bisa berkolaborasi dengan TK lainnya yang ada di Kabupaten Lingga khususnya Dabo Singkep agar bisa memberikan edukasi kemaritiman secara dini kepada generasi muda.

Peserta Joy Sailing TK. Hang Tuah Lanal Dabo Singkep dibagi menjadi dua kelompok dengan menggunakan dua kapal patroli Lanal Dabo Singkep yakni Patkamla-II.4.47/CMP dan Patkamla-II.4.46/DBS. Selanjutnya memulai pelayaran dari Pelabuhan Jagoh yang merupakan akses transportasi laut umum menuju sekitar Perairan Pulau Lipan Kabupaten Lingga untuk melaksanakan pelayaran selama 2 jam.

Sebelum melaut, Peserta Didik TK. Hang Tuah juga diberikan demonstrasi pembekalah cara penggunaan pelampung oleh anggota Lanal Dabo singkep. Setelah naik dari kapal, anak didik dapat menikmati makanan bekal layaknya nuansa rekreasi.

Kepala Sekolah TK. Hang Tuah Lanal Dabo Singkep Ibu Nurul Aulia mengatakan bahwa kegiatan Joy Sailing tersebut sejak pertama kali digelar pada tahun 2012 selalu mendapat dukungan dari wali siswa sehingga pelaksanaannya dapat terselenggara dengan baik.

Walaupun tanpa didampingi orang tua dalam pelayaran tersebut, namun para orang tua murid tidak khawatir karena telah memberikan kepercayaan penuh kepada Prajurit Lanal Dabo Singkep dalam mengawasi dan memberikan pendampingan selama pelayaran.

Kegiatan tersebut juga diikuti langsung oleh Ketua Jalasenastri Cabang 7 Korcab IV DJA I Lanal Dabo Singkep Ny. Arif Irma Erdiyanti dan Pengurus Jalasenastri Lanal Dabo Singkep yang ikut membantu dan mendampingi anak-anak selama dalam pelayaran.

Print Friendly, PDF & Email

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *